Padang, (LN) -- Pada momentum Puasa ke tiga belas malam ke Empat belas, Tim “Siraman Penuh Rahmat” Silaturrahmii Ramadhan Penyejuk Hati Raih Rahmat 1445H/2024M Kantor Kementerian Agama Kota Padang.
Dinahkodai langsung Kepala Kantor H. Edy Oktafiandi saat berkunjung ke Masjid Ar-Rahman Kubu Marapalam Kecamatan Padang Timur disambut antusias oleh Jemaah masjid serta Warga sekitar, Minggu 24 Maret 2024 malam.
Pria Kelahiran Kubu Marapalam Kota Padang tersebut, mengawali sambutannya menyampaikan Apresiasi dan selamat datang kepada seluruh Jemaah Masjid ,Warga sekitar dan ucapkan terima kasih telah menyediakan buka bersama disini dan semoga amal Ibadah yang kita dirikan diterima serta mendapatkan kerhedoaan dan keberkahan dari Allah Swt Aamiin, harapanya.
Kepala Kantor Edy, didepan ratusan Jemaah masjid tersebut memberikan Spirit Moderasi Beragama dalam Ibadah Puasa, dijelaskannnya di Indonesia adalah negara yang bermasyarakat religius dan majemuk meskipun bukan negara agama.
Dikota Padang khususnya dan Indonesia adalah wilayah dan negara yang terdiri dari beragam agama, etnis, suku, golongan, dan budaya.
Praktek setiap pemeluk agama dengan mengedepankan perilaku moderat tanpa mengabaikan prinsip ajaran agama yang dianutnya adalah suatu keniscayaan agar terpelihara semangat toleransi.
“Kerukunan dan kedamaian antar umat beragama”, ujarnya.
Maka semangat nilai Moderasi Beragama yang perlu kita tanamkan saat bulan Ramadhan adalah saling menghormati, menghargai dan memuliakan antar yang beribadah puasa dan yang tidak.
Dengan cara tidak menampakkan diri di hadapan orang yang sedang berpuasa ketika makan dan minum. Sebagai wujud perilaku moderat, begitu pula sebaliknya yang berpuasa agar tidak mudah tersinggung apa lagi marah melihat disekitarnya sedang makan dan minum.
Sikap ini saling menguatkan satu sama lain dalam rangka peningkatan penghayatan dan pengamalan ajaran agama adalah manifestasi cara beragama yang baik.
Sebagaiman disebutkan dalam Firman Allah, "Wahai orang-orang yang beriman diwajibkan bagi kalian berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kalian, supaya kalian menjadi orang yang bertaqwa" (QS. Surat Al-Baqarah: 183).
Al-Qur’an menegaskan bahwa ibadah puasa telah dipraktekan para Nabi dan Rasul terdahulu. Al-Qur’an mengajak umat Nabi Muhammad Saw menjalankan ibadah puasa dengan sapaan, "wahai orang-orang yang beriman".
Ini bermakna ada klasifikasi khusus bahkan meskipun beriman (sudah Islam), bagi mereka yang belum baligh tidak dianjurkan berpuasa, atau sedang sakit atau sedang dalam perjalanan (musafir), atau bagi perempuan yang sedang haid/nifas.
Cara menggantinyapun dapat disesuaikan dengan kemampuaan manusia boleh menggantikan sejumlah hari yang ditinggalkan atau boleh dengan cara memberi makan kepada fakir miskin, terang Edy.
Selain itu, Kepala Kantor juga mengajak agar anak-anak kita, cucu kita, serta keponakan kita serahkan menimba Ilmu pengetahuan Ke Madrasah, selain terdidik dengan alquran , anak-anak kelak akan terbentuk akhlakul karimah atau akhlak yang terpuji harapan Agama dan Bangsa dan Negara yang kita cintai ini, ajaknya.
Pada kesempatan tersebut, Tim juga menyalurkan Infaq dan sadaqah Keluarga besar Kankemenag Kota Padang baik dari satuan Madrasah maupun Kantor Urusan Agama Se-Kota Padang dan juga dari Mitra Bank setia Bank Nagari, Berupa uang tunai Rp.5000.000,- (Lima Juta Rupiah), Alquran, kain sarung, Mukena dan semoga bermanfaa untuk kelangsungan keperluan Masjid dan Penerima lainnya, harap Edy,
Kegiatan tersebut, diikuti juga oleh Kepala Kantor, Kepala Subbag TU, Ketua DWP, Kepala Seksi dan Penyelenggara, Kepala Madrasah, Kepala KUA, Penyuluh beserta Camat, Lurah, RT, RW, tokoh Masyarakat, Para Jemaah dan Remaja Masjid, dan Warga yang memenuhi Masjid kebanggaan kubu Marapalam tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar